Dino Park Jatim Park 3, Tempat Wisata Favorit Anak-anak di Batu Malang

by - March 09, 2024



Akhirnyaaaa, Bubu sekeluarga bisa menjelajahi Dino Park yang ada di Jawa Timur Park 3 (Jatim Park 3) juga! :D 

Sebenarnya sudah lama ada rencana ke Batu, Malang dan berkunjung ke tempat wisata tersebut. Apalagi anak-anak, kan, dari kecil sukaaa banget sama dinosaurus. 

Namun rencana tersebut baru terlaksana beberapa waktu lalu saat liburan sekolah anak-anak. :) 

Begitu sampai di Jatim Park 3 dan masuk ke dalam Dino Park, wah, rasanya langsung takjub banget. Gimana keseruan kami mengeksplorasi Dino Park???

Yuk, langsung simak cerita Bubu berikut ini… :) 


Tempat Wisata Dino Terbesar!

Ketakjuban Bubu bukan hanya pada saat memasuki Dino Park aja, tetapi sepanjang berada di dalam dan akhirnya selesai menjelajahi Dino Park, Bubu memang happy banget bisa ke tempat ini.

Asli, luaaaasss banget ternyata Dino Park! Pas Bubu cek di website-nya, ternyata luasnya mencapai 5 hektar! Pantesan aja kalau disebut sebagai taman hiburan bertema dinosaurus yang pertama dan terbesar di Indonesia.

Padahal, ya, pintu masuk Dino Park di Jatim Park 3 itu kelihatannya kecil. Namun begitu masuk ke dalamnya memang seluas itu dan ada banyak zona atau tema berbeda yang bisa dinikmati.  


Museum Dino 

Memasuki Dino Park pengunjung akan langsung disambut oleh beberapa patung dinosaurus berukuran besar, seperti Giganotosaurus, Triceratop, dan dino lainnya. Tak hanya itu, tentunya ada info menarik mengenai dinosaurus tersebut. 

dino-park-jatim-park-3

Makin masuk ke dalam, suasananya seperti museum. Dengan patung kerangka fosil dinosaurus berada di bagian tengah gedung dan menjadi pusat perhatian. Ya, gimana nggak jadi pusat perhatian, ya, kalau ukurannya gede banget! :D 

Meskipun ini bukan fosil asli tapi di sini anak-anak pun dibuat takjub juga. Masih di bagian yang sama, ada juga beberapa info menarik tentang persebaran dinosaurus sampai rekayasa genetika! 

dino-park-jatim-park-3


Nah, serunya lagi, tuh, ada bagian-bagian yang interaktif juga. Seperti ketika menyilangkan DNA jenis-jenis dinosaurus. 

dino-park-jatim-park-3

Ada juga scan telur dinosaurus yang besar, nantinya di tangkapan layar akan ada jenis dinosaurus yang berada di telur itu. Informasi tentang dinosaurus yang dimaksud juga ada, seperti beratnya, panjangnya, dan info lainnya. 

Baca Juga: Museum Musik Dunia Jatim Park 3


Jelajah 5 Zaman

Beranjak dari area museum, kami lalu turun ke bagian bawah untuk mengantri wahana Jelajah 5 Zaman. 

Yang Bubu suka dari Dino Park di bagian ini adalah rapi banget alurnya. Dan karena lagi musim liburan, ya, jadi memang mengantri panjang. tetapi karena alurnya bagus jadi antriannya juga teratur sekali. 

Setelah menunggu beberapa lama, akhirnya Bubu dan anak-anak hampir tiba di antrian terakhir. 

Nah, sebelum naik ke kereta untuk menjelajahi wahananya, ternyata ada sesi foto dulu. Nantinya foto dokumentasi tersebut bisa ditebus setelah menyelesaikan naik wahananya. Bubu agak lupa, deh, berapa biaya cetak fotonya karena Bubu nggak nebus fotonya, ya… Hehehe… 

Malah awalnya Bubu pikir itu foto gratisan yang bakal dikasih ke pengunjung. Tapi ternyata berbayar, ya. Dan kayaknya gak hanya bisa dibuat dalam bentuk foto aja tapi juga gantungan kunci kalau tidak salah… :) 

Oke, balik ke wahana Jelajah 5 Zaman, ya. Jadi disediakan kereta bagi pengunjung di sini. Keretanya memanjang dan meninggi ke belakang gitu. Jadi walaupun duduk di deretan belakang kereta tetap bisa jelas melihat ke depan. 

jelajah-5-zaman-dino-park-jatim-park-3

Satu kereta bisa memuat hingga 48 orang. Dengan ada dua kereta, jadi bisa jalan maksimal 96 orang dengan waktu yang berdekatan. Jadi durasi antrian pas liburan panjang juga bisa diminimalkan, ya. 

Alhamdulillah, pas banget Bubu dan anak-anak mendapat tempat di barisan pertama kereta. Artinya ada di paling depan… :D 

Setelah semua pengunjung duduk di kereta, ada video yang disiapkan. Videonya tentang kehidupan dinosaurus dan hewan-hewan di masa itu baik di darat, laut, dan udara. 

Nah, barulah setelah video selesai diputar, kereta bergerak dan memperlihatakan 5 zaman yang berbeda. Ada zaman Triassic, Jurassic, Cretaceous, Ice Age. Di wahana inilah, kita bisa melihat berbagai dinosaurus animatronik di sisi kiri dan kanan, sementara jalur kereta berada di tengah. 

jelajah-5-zaman-dino-park-jatim-park-3

jelajah-5-zaman-dino-park-jatim-park-3

Wahana ini seru, sih, menurut Bubu tapi rasanya terlalu cepat aja, sih. Iya nggak, sih? Kalau ada Manteman yang udah pernah naik wahana ini juga apa memiliki perasaan yang sama kayak Bubu? Hehe… :D 


The Rimba Dino Park

Usai mencoba wahana Jelajah 5 Zaman, Bubu, Boo, dan Mika pun langsung tancap gas lagi buat mengelilingi Dino Park. Oiya, kok hanya bertiga aja, Yaya emang nggak ikut, Bu? 

Nah, iya jadi Yaya memang nggak ikutan ke Dino Park karena mau siap-siap pindah hotel… :D Takut nggak keburu kalau harus ikutan check out dan takutnya juga keburu kesiangan main di Dino Park, Bubu jadinya yang menemani anak-anak main di Dino Park… 

Lanjut, yaa… Dan pas baru mau menjelajah Dino Park setelah naik wahana Jelajah 5 Zaman inilah Bubu pun melihat ada tempat penyewaan e-bike. Untuk tarif sewanya seharga Rp 150 ribu per 3 jam! 

e-bike-dino-park-jatim-park-3


Karena berpikir kayaknya nggak bakal sampai 3 jam di Dino Park dan nggak terlalu butuh juga, pingin menikmati Dino Park dengan jalan kaki aja, akhirnya Bubu nggak sewa e-bike. Soalnya juga lumayan nih kalau sewa mesti sewa dua e-bike.. :D 

Bubu dan anak-anak jalan menyusuri alur yang ada di sana. Enak banget, sih keliling Dino Park. Jalanannya halus, stroller friendly, deh. 

Kami juga melewati beberapa spot foto dengan patung-patung dino sebelum akhirnya melewati jembatan akar. Jadi jembatan ini dikelilingi bagian atasnya dengan akar ranting pohon. Keren, sih. 

Makin masuk lagi ke dalam kami pun masuk ke zona The Rimba. Nah, di zona ini kita bisa melihat lebih banyak dinosaurus dengan bentuk patung animatronik. Mirip seperti Jelajah 5 Zaman, tapi kalau di sini dengan berjalan kaki dan jadi lebih dekat dengan dinonya. 

dino-park-jatim-park-3

dino-park-jatim-park-3

dino-park-jatim-park-3

Kalau ada Manteman yang pernah ke dinosaurus di Taman Legenda TMII, nah, di sini persis seperti itu. Dengan dikelilingi pepohonan disekitarnya memang jadi kayak hutan dinosaurus, ya. 

Di area ini udah pasti banyak banget spot fotonya, ya! Jadi jangan lewatkan buat didokumentasikan… :D 

Nah, di area ini Bubu juga melewati beberapa background ikon negara-negara seperti gambar Taj Mahal India, Korea, Jepang, Tiongkok, sampai Inggris. Nah, di dekat ikon tersebut juga berdiri patung dinosaurus. 

dino-park-jatim-park-3

Di sini memang nggak terlalu banyak pengunjung. Meskipun saat itu Dino Park lagi rame banget, ya. Tetapi bagian hutan dino dan spot-spot yang agak terpencil ini ketika dijelajahi memang nggak ramai. Enak, deh, tempatnya, apalagi adem, kan… ;D


Ice Age di Dino Park!

Senangnya di Dino Park, ternyata ada juga wahana Ice Age. Di sini anak-anak bisa melihat berbagai hewan yang kebanyakan hidup di alam dingin maupun tidak. 

Tentunya banyak hewan yang hidup di masa lampau, ya, seperti Mammoth, Hipparion atau hewan dari genus kuda yang sudah punah, hingga Purrusaurus atau buaya purba. 

ice-age-dino-park-jatim-park-3

Di area Ice Age ini dekorasinya dibuat serupa dengan zaman es. Penempatan hewan-hewannya juga variatif. Nggak hanya diletakkan sejajar, tetapi juga ada yang dipajang di bagian atas.  

Baca Juga: The Legend Star Jatim Park 3


Ada 3D Aquarium 

Asli, deh, mai  ke Dino Park memang bisa nambah pengetahuan banget, terutama bagi anak-anak. Apalagi penyampaian informasinya juga dikemas dengan semenarik mungkin. 

Salah satu area yang patut dijelajahi di Dino Park ini adalah 3D Aquarium. Tempat ini agak masuk-masuk ke dalam, ya. 

Di sini bangunannya cukup besar dan dibuat seolah-olah seperti berada di dalam gua yang gelap. 

Sebelum masuk pengunjung diberikan kacamata 3D untuk dikenakan sehingga dapat mengalami sensasi yang berbeda seperti nyata saat melihat banyak hewan laut di dalam tempat ini. 

Beberapa hewan laut purba ada di sini. Memang hanya berupa tampilan layar, sih. Tapi cukup oke juga, nih, experience di 3D Aquarium Dino Park. 


Life with Dino

Dino Park bukan hanya bisa jadi tempat menambah ilmu pengetahuan tentang dinosaurus yang jadi favorit anak-anak, tapi juga bisa jadi tempat mengambil spot-spot foto estetik!

Nah, salah satu spot foto yang wajib, nih, buat didokumentasikan adalah di zona Life with Dino. 

dino-park-jatim-park-3

dino-park-jatim-park-3

Dengan background tempat seperti perpaduan di Timur Tengah dan Romawi, terdapat beberapa patung dino di dalam zona ini. Boo dan Mika pun sempat Bubu abadikan fotonya di sini… :D  


Wahana Permainan di Dino Park

Dino Park benar-benar jadi tempat wisata keluarga. Ada banyaaaak banget wahana permainan di sini yang patut dicoba!

 Rasanya ngeluarin harga tiket buat ke Dino Park nggak bakal sia-sia kalau kita bisa menikmati juga wahana-wahana permainannya… :)  

Ada wahana permainan apa aja di Dino Park? Berikut Bubu coba tulis beberapa diantaranya yang sempat kami coba, ya. 


  • Fun House

Wahana permainan Fun House seperti halnya playground anak dimana anak-anak bisa naik tangga, melewati obstacle, perosotan, masuk ke terowongan, dan lainnya. 

Untuk menikmati wahana permainan ini gratis, nggak berbayar, ya. Padahal lumayan banget nih playground-nya cukup besar.

fun-house-dino-park-jatim-park-3


  • Family Ride

Kalau pernah masuk Istana Boneka di Dufan, wahana Family Ride ini 11 12 gitu. Jadi kita bisa naik kereta dan di dalamnya bisa melihat beberapa patung yang bergerak. 

Menariknya di dalam wahana Family Ride ini ada beberapa tema. Dari mulai tema perkotaan, dalam laut, dermaga, sampai luar angkasa. 

Lucuuuu dekorasinya, bagus dan menarik buat anak-anak. Pencahayaannya juga berbeda-beda di tiap tema jadi nggak membosankan. 


  • Dino Action Naga Cloning

Nah, kalau wahana permainan ini mirip dengan Niagara-gara di Dufan. Pengunjung naik perahu berkeliling di dalam wahana sampai akhirnya perahu tersebut terjun ke bawah. 

Bubu dan anak-anak sempat mengantri di wahana ini. Hanya saja karena antriannya cukup panjang dan kami semua sudah lapar, akhirnya kami nggak jadi naik… :D 

Semoga, ya, next time bisa ke Dino Park lagi dan naik Dino Action hehe… 


  • Flying Dino Egg

Wahana permainan ini jadi salah satu favorit anak-anak. Di wahana ini anak-anak anak naik ke dalam telur dino dan akan “terbang”! :D 

Konsepnya seperti Gajah Bleduk gitu kali ya kalau di Dufan. Tapi Flying Egg Dino ini versi lebih kecilnya aja. Anak-anak, sih, udah pasti seneng banget naik ini. :) 

flying-dino-egg-wahana-permainan-di-dino-park-jatim-park-3


  • Raptor Spinner

Wahana Raptor Spinner termasuk wahana permainan yang memacu adrenalin. 

Di wahana ini hanya Boo saja yang naik, sedangkan Mika kelihatan belum berani meskipun tingginya sudah pas banget bisa mencobanya.

Karena Mika nggak naik, Bubu pun juga nggak ikut naik dan menemani Mika saja. :) 

Waha Raptor Spinner ini akan membawa penumpangnya bergerak ke atas dan ke bawah serta diputar-putar. :D Menurut Boo seruuuu, tapi memang bikin pusing… :D  

raptor-spinner-dino-park-jatim-park-3


  • Dome Movie

Nah, untuk wahana yang satu ini ada di dalam ruangan. Bubu penasaran, sih, bakal nonton film apa. 

Begitu masuk ke dalam wahananya ternyata pengunjung diminta untuk tidur dan memang videonya akan diputar tepat di bagian atas atau di bagian dome-nya. 

Mirip seperti planetarium, ya. Namun di sini pengunjung tiduran dan sudah disedikan bantal… :D Film yang diputar juga seputar luar angkasa. Menarik, sih, ada wahana seperti ini di Dino Park… 

dome-movie-dino-park-jatim-park-3


  • Playground

Nggak hanya Fun House, playground di Dino Park juga ada di lokasi lainnya. 

Ya, untuk playground yang satu ini berada di dalam ruangan. Terdapat permainan mandi bola, trampolin, dan lainnya. Seperti playground pada umumnya yang biasanya ada di dalam mal, kan.

Kalau ke Dino Park dan mau main di playground-nya jangan lupa untuk siap-siap membawa kaus kaki sendiri aja, ya. Supaya nggak perlu menyewa lagi… :D

playground-dino-park-jatim-park-3


  • Rodeo & Permainan Lainnya

Di satu zona terdapat beberapa permainan dari mulai boom boom car sampai rodeo yang coba dimainkan oleh Boo.. :D

Mencoba permainan di sini juga nggak perlu bayar lagi, yaaa.. Asli, kalau ada waktu banyak coba, deh, semua permainan yang ada di Dino Park. Dijamin bakalan puas… 

Selain beberapa wahana yang sudah Bubu sebut, masih ada lagi wahana permainan lainnya yang pas Bubu dan anak-anak ke Dino Park ternyata lagi tidak diperasikan. 

Wahana permainan tersebut, antara lain Pirate Ship (mirip seperti kora-kora), dan Alibaba Flying Carpet.

Baca Juga: Dino Mall Jatim Park 3

dino-park-jatim-park-3


Fasilitas di Dino Park

Untuk memfasilitasi pengunjung, di dalam Dino Park juga terdapat beberapa fasilitas, ya. 


  • Toilet

Berjam-jam ada di Dino Park, kayaknya, sih, udah pasti butuh ke toilet, ya. :D Di Dino Park Bubu melihat toilet di dekat zona Life with Dino dan Fun House. 


  • Mushola

Di dekat toilet juga terdapat mushola. Karena Bubu lagi berhalangan jadi Bubu hanya menemani anak-anak sholat aja. Kalau dilihat sekilas musholanya cukup bersih meski nggak gitu besar.


  • Food Court

Ada beberapa banyak tenant makanan yang terdapat di food court Dino Park. Konsep food court-nya semi indoor. Dan di bagian outdoor tersedia beberapa saung makan dengan atap payung jerami. 

Nah, pembayaran di food court ini memakai kartu food court, ya, dengan sejumlah deposit.

food-court-dino-park-jatim-park-3


  • Toko Souvenir

Sudah pasti di Dino Park tersedia juga toko souvenir. Ada banyak produk yang dijual di toko souvenirnya. Yang paling gemes buat Bubu apalagi kalau bukan boneka dino warna-warni yang cute! ;D 

Di toko ini juga dijual mainan, baju, dan masih banyak produk lainnya.  


Tips Berkunjung ke Dino Park

Berikut beberapa tips yang bisa Bubu berikan saat berkunjung ke Dino Park bersama keluarga, ya.

Gunakan pakaian dan alas kaki yang nyaman karena area Dino Park cukup luas. Kalau Bubu memakai baju katun dan sepatu sandal gunung… :) 

Jika perlu bawalah topi dan jangan lupa, ya, pakai sunscreen untuk melindungi diri dari sinar matahari. Sebagian besar area di Dino Park adalah outdoor jadi jangan sampai kebakar matahari. 

Bawalah air minum sendiri dan anak-anak juga membawa satu botol minum masing-masing. .

Datanglah pada saat baru buka untuk menghindari tempat yang terlalu ramai dan bisa mencoba semua wahana lebih puas.

Coba browsing-browsing dulu tentang Dino Park, misalnya dari tulisan Bubu ini. Jadi ada gambaran ada wahana apa saja di sana dan jadi bisa bikin prioritas mau naik wahana yang mana dulu :D 

Belilah tiket secara online untuk mendapatkan harga yang lebih murah. :)

dino-park-jatim-park-3


Tiket Masuk Dino Park

Pas banget, nih, saat Bubu tulis artikel ini, Jatim Park 3 baru meriis harga tiet terbarunya per Maret 2024. 

Berikut harga tiket untuk Dino Park dan beberapa tempat wisata lainnya di Jatim Park 3, ya. 

harga-tikrt-masuk-dino-park-jatim-park-3


Nah, untuk harga tiket yang lebih murah, bisa banget belinya di Traveloka Xperience Traveloka. Untuk harga weekday Rp 99.000,- dan harga weekend Rp 123.800,-.

Gimana, tertarik buat mengunjungi Dino Park bareng keluarga?? Yuk, siapkan dari sekarang! :) 



Bubu Dita

@rumikasjourney


 


Related Posts

1 komentar

  1. Udh masuk dlm bucket list. Anak2ku suka dino soalnya. Kemarin di Penang kami sempet ke museum dino juga, tp kalo dibandingin ama ini ya bagusa dan luas yg jatim Park ini mba. Yg di Penang ga gede, cuma ambil 2 lantai dari gedung KOMTAR. Lah ini sampe 5 hektar yaa 😍. Kereen sih.. Jadi pasti koleksinya lebih buanyak. Bisa happy anak2ku 😄

    ReplyDelete