6 Alasan Ini Jadikan Kanada sebagai Destinasi Traveling Impianmu!
Apa yang ada dibenak Manteman Rumika saat mendengar tentang Kanada? Kalau Makemak seperti Bubu Dita langsung ingat dengan Justin Trudeau. Yap, Perdana Menteri Kanada yang menjabat sejak 2015 itu memang jadi favorit Makemak, yaa... :D
Bubu Dita sendiri begitu mendengar Kanada, jadi ingat dengan Celine Dion. Penyanyi internasional kelahiran Kanada itu baruuuu aja menggelar konser tunggalnya di Indonesia. Meski enggak nonton, tapi begitu lihat beritanya jadi ikutan happy, deh...
Bagi penggemar drama Korea, pasti jadi pingin ke Kanada karena serial Goblin. Drama Korea yang sempat begitu fenomenal ini mengambil latar belakang di negara Kanada. Huaaah, pas nonton Goblin juga Bubu Dita langsung pingin buka pintu dan bisa langsung ada di Kanada... :)
Dok. Pixabay |
Jarak Kanada dengan Indonesia yang cukup jauh sebenarnya membuat agak ciut juga untuk menjadikan Kanada sebagai destinasi impian. Tapiiii, setelah browsing lagi tentang negara ini, keinginan buat ke sana jadi semakin besar.
Berikut ini beberapa alasan yang bisa membuat Kanada jadi destinasi traveling impian Bubu Dita dan impian Manteman Rumika juga!
1. Aman
Kanada merupakan salah satu negara dengan angka kriminalitas terendah di dunia. Tentu hal ini berangkat dari kepiawaian pemerintahnya untuk menyejahterakan rakyatnya sehingga mampu menekan angka kriminal. Hal ini pun semakin meyakinkan masyarakat dunia untuk dapat menikmati keindahan Kanada tanpa perlu was-was setiap waktu.2. Aurora
Aurora adalah salah satu fenomena alam terindah yang hanya bisa dinikmati di waktu dan tempat tertentu. Kanada merupakan salah satu negara dimana kita dapat menyaksikan peristiwa geomagnetik terlangka di dunia karena aurora tidak muncul setiap malam.Sebelum menyaksikan keindahannya, wajib, nih, untuk melakukan riset terlebih dahulu mengenai kapan waktu terbaik dan perlengkapan apa yang perlu dipersiapkan untuk menikmati dan mengabadikan momen yang tidak akan bisa ditemukan di Indonesia ini.
3. Kekayaan alam yang lengkap
Dilalui oleh pegunungan Rocky membuat Kanada memiliki formasi pegunungan yang megah. Selain itu, Kanada juga bertabur destinasi wisata alam yang dapat membuat siapapun takjub. Hutan-hutan hijau lebat, sungai, dan danau sebening kristal, gletser-gletser abadi, kekayaan flora dan fauna yang hidup di daratan maupun di perairan, hingga air terjun Niagara yang terdiri tiga buah air terjun kini sedang menunggu kunjungan kita ke Kanada. Aaaaah, jadi makin pingin ke Kanada!Dok. Pixabay |
4. Budaya multikultur penduduk
Keindahan Kanada membuat masyarakat dunia berbondong-bondong datang ke Kanada. Bahkan, banyak yang menetap untuk menjadi warga negara Kanada. Hal ini yang membuat masyarakat Kanada adalah masyarakat multikultural. Masyarakat Kanada terkenal akan kesopanan dan keramahannya kepada siapapun. Percampuran berbagai budaya dunia pun menjadikan kuliner di Kanada cukup menarik untuk dijelajahi.5. Bersih banget!
Kanada adalah negara yang luas namun dengan jumlah penduduk yang relatif lebih sedikit. Hal ini berdampak pada rendahnya angka polusi baik di kota-kota besar sekalipun. Tentu hal ini membuat berkunjung ke Kanada lebih nyaman.6. Lebih Murah
Nilai kurs dolar Kanada masih lebih rendah daripada dolar Amerika Serikat. Hal inilah yang membuat Kanada masih lebih hemat untuk dikunjungi daripada Amerika Serikat. Satu dolar Kanada hanya berkisar Rp10.000 saja, berbeda dengan dolar Amerika yang kini mencapai Rp14.000.Keenam alasan di atas merupakan sepotong kecil dari gambaran besar yang disajikan oleh Kanada. Jadi kita sepertinya enggak perlu ragu lagi untuk menjadikan Kanada sebagai destinasi traveling impian. Segera cek harga tiket online yang disediakan oleh berbagai situs-situs agen perjalanan dan nikmati kehidupan bersama masyarakat Kanada!
-Bubu Dita-
45 komentar
Ya Tuhan, beneran indah Kanada, eh kapan bu kita traveling bareng?
ReplyDeleteIyaaa indah banget, yaa.. Yuuuukkk.. Aku mah mau banget diajak kemana2 asal waktunya cocok.. Hihi.. :D
DeleteKalau dengar Kanada, yang terbayang memang negara makmur yaaa. Jadi semua lini dikelola dengan maksimal.
ReplyDeleteWisata air nya yang aku paling kepengen
Enak kayaknya ya mba kalo tinggal di sana, nyaman.. :)
Deletenegara kanada itu negara unik , mulai dari bahasa yang digunakan sehari-hari dan juga objel-objek wisatanya
ReplyDeleteObjek wisatanya beragam, alamnya juga indaaah.. :D
DeleteKekayaan alam yang lengkap dan lebih murah. Wow banget ini ya. Ok noted pilihan siapa yang nggak mau ya. Nice info kak
ReplyDeleteLebih murah kursnua dari dollar America.. Alamnya ya bikin mupeng pingin ke sana.. :)
Deletepenasaran Aurora-nya, dulu pas masi kecil juga cita-citanya pengen ke Kanada karena ada sepupu yang sukses bisa tinggal di Kanada semoga yah someday aku bisa kesini aamiin
ReplyDeleteAamiiiin Teteeeh.. Siapa tau nanti kita ketemu di sana, yaa.. Penasaran jug pingin liat aurora, keren, yaaa.. :D
DeleteTarget traveling ku, 5 thn lg utk canada :) . Sebenernya kalo bicara Canada aku rada sedih. Karena thn lalu aku bantu temenku prepare mulai dari Itin sampe kelengkapan visa, krn dia mau kesana ketemu dengan cowok yg udah lama berhubungan ama dia melalui online. Tapi mungkin blm rezeki, ato blm jodoh, visanya ditolak. Padahal kita udh prepare selengkap2nya. Dan alasan reject sangat sepele. Hanya karena history perjalanan dia di pasport masih sedikit :(. Padahal saldo rekeningnya lebih dari cukup.
ReplyDeleteMakanya aku juga ambil pelajaran dr sana, traveling ke kanadanya aku mau 5 thn lg, sekalian ngelakuin traveling ke tempat2 lain dulu dalam 4 thn ke depan. Dubai, new zealand dan australia, eropa, baru setelah itu fokus kanada. Diharapkan dengan punya visa dari negara2 tadi, agak lbh besar chance visaku di approve ke kanada.
Makanya temenku yg ditolak visanya,skr rajin ngikutin kemanapun aku traveling mba :p. Demi ngumpulin travel history di pasport:D. Yg bikin aku suka dengan kanada, pemandangannya dikala winter. Cakeeep anget. Salju tebel, suhu minus hahahaha.
Wiiih lengkap nih infonya Mba Fan.. Aku baru tau bisa ditolak juga visanya karena history perjalanan masih dikit.. Apa ada unsur untung-untungan juga, ya..
DeleteSemangaaattt Mba Faaaan.. Semoga ya 5 taun lagi bisa sampe sana main salju.. :D
Bubuuu, ajak2 kalau ke Kanada ya, hihi... Aku pun memasukan Kanada di wishlistku dari semenjak kuliah tapi belum jodoh kecoret tuh wishlistnya, semoga somedays, aamiin
ReplyDeleteAamiiinn.. Siapa tau bisa terwujud mba Shine, aku pun pingin ke sana.. :)
DeleteAku belum terpikir ke Kanada sih mba. Tapi selalu lihat banyak sekali review menarik tentang Kanada ini mba. Kalo nggak salah, Goblin juga settingnya memang di Kanada
ReplyDeleteBetuuulss, makanya pingin ada pintu kayak di Goblin itu mba.. haha
DeleteCanada ini terkenal banget negara yg ramah. Itu serius nilai kursnya? Wow jadi pengen ke sana, haha
ReplyDeleteCiyuuus mba, aku cek gak jauh beda sama dollar Singapur.. Yuks, yuukkss, aku ikuuut.. :D
DeleteAurora.. ..jadi penasaran �� Kepengen tau juga tingkat kebersihannya apalagi melebihi Singapura Ya? Kira2 10rb per dollar Kanada ya Waaah lbh rendang ya dari pada USD AS. Mesti cek tiket online nih nabung dulu yg banyak siapa tau aku bisa berkunjung ke Kanada ��
ReplyDeleteAku gak mau ke Kanada hanya utk traveling, aku mau living thereeeee haha. DI sana penerimaan terhadap muslim baik katanya, di samping pemandangannya jg bagus yak :D
ReplyDeleteNambah lagi ya list destinasi impian, Kanada memang punya banyak pesona dan minta buat didatangi banget, apalagi setelah keindahannya nongol di Drakor Goblin, haha. Aku mau banget lihat Aurora secara langsung, gak kebayang indahnya kayak apa, huhu.
ReplyDeleteBelum kepikiran k Kanada tapi lihat artikel bubu jadi pingin melancong kesana deh. Baiklah aku taruh kanada di wishlist aku, semoga terwujud. Bubu juga semoga bisa segera liburan ke Kanada ya
ReplyDeleteAlhamdulillah, aku udah sampe ke Kanada, mengunjungi tiga provinsi disana. Iyes di sana sangat aman meskipun multikultur dan banyak imigran tapi pemerintahnya sangat urus. Emang worthed di impikan mba Dita, semoga terwujud secepatnya..
ReplyDeleteAku jadi ingat dulu boss kerusuhan chines stsy di Kanada 6bulan
ReplyDeleteMemamg nyaman dan aman ya di sana
Kanada negeri impian nih karena ramah pendatang, bahkan pengungsi.
ReplyDeletenegara impian kuu.. pengen banget ke canada, banyak banget yang mau didatengin.. semoga nanti kesampaian
ReplyDeleteKalau inget Kanada, inget sahabatku yang masih di sana. Katanya di sana sekolah gratis dan fasilitasnya bagus. Waktu aku ke la salle juga mereka ternyata memiliki koneksi dengan salah satu perguruan tinggi di sana, sebab direkturnya lulusan sana. betah kayaknya ya tinggal di sana yaa ..pemandangannya indah banget ..
ReplyDeleteAku syediiih kalau mendengar Kanada disebut soalnya dulu aku sempat dapat tawaran beasiswa di Kanada untuk melanjutkan studi aku tentang pakan ternak tetapi terpaksa ditolak karena satu dan lain hal. Tapi tetap berharap sampai sekarang semoga suatu hari nanti bisa kesampaian ke Kanada.
ReplyDeleteAnyway, dek Justin Bieber masih tinggal di Kanada nggak ya? Biar nanti kalau Auntie Tya ke sana nginepnya di rumah dek Justin aja biar hemat biaya. Wkwkwkwkwkkw
Bubu Dita kog tau sih klo Mak ngincer Kanada utk dijadikan tempat berlibur? Hahaha. Ngintip yah? Tp utk bs ke Kanada hrs benar2 bisa ngatur finansial dengan tepat spy bs ada biaya utk ke Kanada
ReplyDeleteNegara yang Aman dan proses masuknya mudah menjadi lebih diminati ya bu.. lebih senang begitu dibanding indah banget tapi ngga aman dan proses masuknya juga dipersulit.. canada masuk wish list negara yang patut di kunjungi nih.. indahnya canada bisa tervisualkan dalam tulisan ini.. apalagi bisa kesana langsung
ReplyDeleteYa sayapun mau ke negara ini, biar bisa explore, kepinginny endorrse gitu ya, next mudah2an ada budget��
ReplyDeleteBegitu ingat Canada langsung gambaranku teringat penampakan aurora ... pasti keren luar biasa ya pemandangannya.
ReplyDeleteSemoga suatu saat kesampaian liburan kesana ...
mau banget dong ke Kanada bubuuuu, aku ikut hihi
ReplyDeleteAurora dan bersih banget ya pasti di sana. moga sekeluarga bisa ke sana yaa buubu
Aah jadi pingin ke Kanada juga..😄 kapan yaaa bisa kesampaian..
ReplyDeletekapan ya bisa berkunjung ke sana
ReplyDeleteAku diajak kemana pun juga suka. Apalagi ini Kanada ��
ReplyDeletejustine trudeau ..ganteng lho ups..kanada mmg cakep pemandangannya ya mbak...gunung2nya sangat indah...kmrn juga sempat liat2 kanada namun hanya di teve kabel..pinginn deh someday
ReplyDeleteThank Infonya. Benar-benar menggugah untuk ke sana.
ReplyDeleteKota-kota besar di Kanada, macam Vancouver sama Ottawa itu selalu masuk daftar World's Most Livable Cities. Kayaknya kota-kota di sana itu tenang, sejuk, dan bebas polusi :D
ReplyDeleteDulu aku naksir banget sama aktor Devon Sawa dan pernah ngayal pengen ke Kanada biar bisa ketemu dese hihihi biaya travelling ke Kanada lumayan mihil, sepupuku yg di pekalongan udah ke sana ... eh tapi jual hutan jatinya dulu XD
ReplyDeleteJadi pengen deh ke Kanada, udah mah bersih dan aman lagi. Duh sepertinya asik deh main kesana. Semoga bisa..
ReplyDeleteBerharap bisa ketemu langsung Justin Tredau bisa jadi salah satu alasan juga gak, ya? hahaha
ReplyDeleteMeskipun termasuk di benua Amerika, ternyata biaya liburan ke Kanada bisa lebih murah karena kurs dollarnya enggak seperti kurs USD.
ReplyDeleteKapan kita jalan2 ke kanada ya, bubu dita? Mau lihat auroranya nih.
ReplyDeleteKanada, salah satu tempat impian saya semenjak membaca buku Ranah 3 Warna karyanya A.Fuadi nih mbak.
ReplyDeleteSemoga suatu saat saya bisa melangkahkan kaki kesana